Kasat Mata

Last Updated on:

Kajian Strategis Mahasiswa Teknik Kimia atau KASAT MATA merupakan acara yang berlangsung pada bulan awal bulan mei 2016, dan berlangsung di wilayah sekitar departemen teknik kimia. Acara ini diadakan oleh Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa IMTK 2016 yang bertujuan untuk mencerdaskan mahasiswa Teknik Kimia terkait isu-isu strategis yang sedang terjadi dan mengkaji masalah masalah tersebut lebih dalam sehingga, warga Teknik Kimia dapat menentukan sikap terhadap isu strategis tersebut . Tentunya targetan utama dari program kerja ini ialah Mahasiswa Departemen Teknik Kimia.

KASAT MATA  pada kali ini mengambil tema “Sertifikasi Profesi Keinsinyuran” Yang berjudul “ Yakin Gelar Ir. Gapenting ?”. PSDM IMTK 2016 mengambil tema Sertifikasi Profesi dikaitkan  dengan pengesahan undang undang no.12 tahun 2012 yang mewajibkan seluruh lulusan sarjana untuk mendapatkan sertifikasi terkait keprofesionalitas diri mereka. Selain itu, juga menimbang urgensi dari kedatangan lulusan lulusan dari luar negri terkait dengan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang menuntut adanya perlindungan terhadap lapangan pekerjaan bagi lulusan baru mahasiswa Indonesia. Pada KASAT MATA kali pembicara yang diundang adalah Finna Handafiah Teknik Industri 2013 yang merupakan seorang staff ahli bidang kajian dan strategi BEM FT UI, serta anggota Majelis Wali Amanah Universitas Indonesia 2016. Pembicara nantinya akan menjelaskan materi terkait dengan pokok bahasan yang diangkat sesuai tujuan yang tertulis di Term Of Reference yang sebelumnya. Sehingga harapannya output dari kegiatan KASAT MATA tercapai.

Pada kesempatan ini pembicara menjelaskan materi terkait dengan kebermanfaatan, urgensi, sistematika, hambatan serta kesempatan, pihak yang terkait dan perkembangan isu sertifikasi profesi tersebut. Setelah itu moderator mengadakan sesi tanya jawab secara langsung antara peserta KASAT MATA dengan pembicara selama waktu yang ditentukan. Sesi tanya jawab merupakan sesi terakhir yang diikuti dengan sesi kesimpulan, pemberian momento oleh Ketua Bidang PSDM IMTK 2016, Giovanni Ritter Hosang, foto bersama seluruh peserta dan pembicara.